OKU Timur – Pada hari Senin, 11 November 2024, Polsek Cempaka melaksanakan giat pemasangan banner himbauan Pilkada aman dan damai di sejumlah titik strategis di wilayah hukum Polsek Cempaka. Kegiatan ini dilakukan sebagai upaya memberikan kesadaran kepada masyarakat untuk menjaga keamanan dan ketertiban selama proses Pilkada serentak 2024.
Pemasangan banner himbauan ini dipimpin langsung oleh Bhabinkamtibmas Polsek Cempaka dan diikuti oleh sejumlah personel lainnya. Banner yang berisi pesan tentang pentingnya menjaga situasi yang aman, damai, dan kondusif ini diharapkan dapat meningkatkan kesadaran masyarakat agar berpartisipasi aktif dalam menciptakan suasana yang harmonis di wilayah Cempaka selama Pilkada berlangsung.
Kapolsek Cempaka, AKP Aston L. Sinaga, SH, menyampaikan bahwa pemasangan banner ini merupakan bagian dari langkah preventif Polsek Cempaka untuk memastikan Pilkada dapat berjalan lancar tanpa adanya gangguan keamanan.
“Kami berharap masyarakat mendukung pesan ini dengan ikut menjaga ketertiban, sehingga seluruh tahapan Pilkada dapat berlangsung aman dan damai,” ungkap Kapolsek.