Kangkung Ilir, 10 Maret 2025 – Pemerintah Desa Kangkung Ilir, Kecamatan Semendawai Barat, Kabupaten OKU Timur, menyalurkan Bantuan Langsung Tunai (BLT) Dana Desa Tahap I Tahun 2025 kepada 32 Keluarga Penerima Manfaat (KPM), Senin (10/3).
Acara yang berlangsung di Balai Desa Kangkung Ilir ini turut dihadiri oleh Bhabinkamtibmas Desa Kangkung Ilir, Brigpol Harwani, yang mewakili Polsek Cempaka dalam mendukung kelancaran kegiatan tersebut. Kehadirannya bertujuan untuk memastikan keamanan dan ketertiban selama penyaluran bantuan berlangsung.
Hadir pula dalam kegiatan ini:
- Camat Semendawai Barat, Lindawati, S.Km, M.Kes, M.M
- Kepala Desa Kangkung Ilir, Birawijaya
- Danramil Cempaka, diwakili Babinsa Sertu Adi M
- Pendamping Desa, Abdul Latif
- Perangkat Desa dan Staf Kecamatan Semendawai Barat
Penyaluran BLT ini merupakan bantuan untuk periode Januari, Februari, dan Maret 2025, dengan jumlah masing-masing Rp900.000 per KPM. Program ini bersumber dari Dana Desa (APBN) sebagai bentuk dukungan bagi masyarakat kurang mampu dalam memenuhi kebutuhan hidup mereka.
Kegiatan diawali dengan pembukaan dan sambutan dari Kepala Desa, Camat Semendawai Barat, serta Pendamping Desa, sebelum dilanjutkan dengan penyerahan bantuan kepada warga yang berhak menerima.
Dalam kesempatan tersebut, Brigpol Harwani mengingatkan warga agar memanfaatkan bantuan dengan bijak serta menjaga ketertiban dan keamanan selama acara berlangsung. Ia juga mengajak masyarakat untuk terus menjalin komunikasi dengan pihak kepolisian dalam menjaga situasi kondusif di lingkungan desa.
Penyaluran BLT tahap I ini selesai sekitar pukul 11.15 WIB dalam keadaan aman, lancar, dan tertib. Pemerintah desa berharap program ini dapat membantu meningkatkan kesejahteraan masyarakat yang membutuhkan.